Membuat iPhone dengan CorelDraw X4 Monday, 20 May 2013 Membuat iPhone dengan CorelDraw X4 – jika pada tutorial blog membuat zoom iPhone adalah untuk membuat efek hover pada gambar di blog dengan menggunakan kode CSS, maka sekarang adalah mendesain membuat gambar iPhone dengan menggunakan CorelDraw X4.Untuk membuat desain iPhone menggunakan CorelDraw tidak terlalu sulit dan tidak pula terlihat rumit, namun melainkan ini sangat mudah dan sederhana. Pada tutorial ini bagi pengguna corel tingkat dasarpun juga mampu membuatnya dan pasti bisa. Desain memang sebenarnya sudah hoby saya sejak dulu waktu masih duduk di bangku kuliah semester awal namun setelah memasuki semester akhir dan materi demi materi telah saya dapatkan sehingga membuat hoby lama ini sedikit tersingkirkan dan sekarang apabila mungkin ada yang ingin belajar corel mungkin ini bisa menjadi tutorial yang sederhana untuk memulai belajar CorelDraw. Berikut adalah tutorial langkah demi langkah dan tahap demi tahap serta step by step untuk cara Membuat iPhone dengan CorelDraw X4:1. Buka area lembar kerja CorelDraw.2. Kemudian klik Rectangle Tool (F6), buatlah kotak persegi panjang lalu tekan P untuk membuat posisi objek center. Selanjutnya klik Shape Tool (F10), lalu klik pada salah satu sudut dan seret hingga objek membentuk seperti gambar dibawah. Selanjutnya kasih warna Black.3. Duplikat objek (copy lalu paste) lalu klik Fountain Fill (F11). Pada Color Blend klik Custom dan gunakan warna 20% Black (kiri), White (kanan) lalu atur kemiringan warna linear. Selanjutnya arahkan cursor pada salah satu sudut kemudian tekan SHIFT lalu drag mouse sedikit saja untuk membuat objek menjadi sedikit lebih kecil.4. Lakukan lagi duplikat objek, lalu arahkan cursor pada salah satu sudut kemudian tekan SHIFT lalu drag mouse sedikit saja untuk membuat objek menjadi sedikit lebih kecil. Selanjutnya klik Fountain Fill (F11). Pada Color Blend klik Custom, lalu gunakan warna Black (kiri), 80% Black (tengah) position 77 %, dan Black (kanan). 5. Kemudian klik Rectangle Tool (F6), buatlah kotak persegi panjang lalu tekan P untuk membuat posisi objek center dan kasih warna White. Selanjutnya klik Outline, pilih yang 8 pt. Lalu pada sidebar warna sebelah kanan, klik kanan mouse anda pada warna Black 70%.6. Gunakan Rectangle Tool (F6) dan buat lagi kotak persegi panjang. Selanjutnya klik Fountain Fill (F11), lalu pada Color blend klik Two Color dan atur warna:Form = 10% BlackTo = Light BlueGreenMid-Point = 507. Duplikat objek lalu geser ke arah atas dan klik Mirror Vertically.8. Klik Ellipse Tool (F7). Lalu sambil menekan CTRL+SHIFT, drag mouse hingga tercipta lingkaran kecil kemudian kasih warna Black. Duplikat lingkaran tersebut kemudian geser kesebelahnya dan kasih warna 50% Black. Buat lagi satu lingkaran yang sedikit lebih besar, lalu tumpangkan lingkaran tersebut di lingkaran kedua. Kemudian block kedua lingkaran tersebut lalu pada toolbar klik Trim. Lalu hasilnya tumpangkan kedalam lingkaran pertama. Selanjutnya gunakan Transparency Tool lalu drag dari arah bawah ke arah atas.Gunakan Rectangle Tool (F6) buatlah kotak kecil. Lalu klik Shape Tool (F10), kemudian geser agar sudut kotak tersebut melengkung. Selanjutnya kasih warna Black, kemudian atur Outline pada toolbar dengan ukuran 2,0 mm lalu klik kanan warna 50% Black pada sidebar color sebelah kanan.Selanjutnya tumpangkan kotak tersebut kedalam lingkaran pertama. Delete lingkaran yang sudah tidak terpakai. Kemudian block lingkaran yang ada kotak kecilnya lalu tekan CTRL+G. Selanjutnya seret kedalam bawah layar iPhone.9. Gunakan Rectangle Tool (F6) buatlah kotak kecil. Lalu klik Shape Tool (F10), kemudian geser agar sudut kotak tersebut melengkung. Selanjutnya kasih warna Black, kemudian atur Outline pada toolbar dengan ukuran 2,0 mm lalu klik kanan warna 50% Black pada sidebar color sebelah kanan. Selanjutnya seret kotak tersebut ke sisi atas layar iPhone.10. Selesai sudah tutorial cara Membuat iPhone dengan CorelDraw X4, selanjutnya bisa di lanjutkan sendiri dengan menambahkan pernak-pernik agar iPhone Terlihat lebih cantik.Download Source Membuat iPhone dengan CorelDraw X4 – jika pada tutorial blog membuat zoom iPhone adalah untuk membuat efek hover pada gambar di blog denga... Read More
Membuat Bola 3D Dengan CorelDraw X4 Sunday, 19 May 2013 Membuat Bola 3D Dengan CorelDraw X4 – untuk mengingat mata kuliah praktikum desain grafis pada awal semester yang sudah 3 tahun berlalu pada kesempatan ini saya akan mencoba untuk membuat tutorial bola soccer yang sederhana dengan menggunakan CorelDraw X4.Sebenarnya tidak harus menggunakan CorelDraw X4 saja, tapi bisa menggunakan CorelDraw versi berapa saja. Namun berhubung laptop yang saya pakai sudah terinstal versi 14 jadi saya menggunakan CorelDraw X4 untuk membuat tutorial sederhana cara Membuat Bola 3D Dengan CorelDraw X4. Untuk mengetahui seperti apa langkah demi langkah dan tahap demi tahap pembuatannya, berikut adalah tutorialnya untuk cara Membuat Bola 3D Dengan CorelDraw X4: 1. Buka CorelDraw dengan lembaran baru.2. Kemudian klik Ellipse Tool (F7) lalu buatlah lingkaran, supaya objek benar-benar berbentuk lingkaran maka tekan tombol CTRL+SHIFT kemudian drag mouse di area canvas, selanjutnya tekan P untuk membuat posisi objek menjadi center.3. Lalu klik Fountain Fill Dialog (F11), pada type pilih Radial lalu klik OK.4. Kemudian klik Polygon Tool (Y), lalu pada Number of type gunakan angka 6 dan bentuklah gambar segi enam hingga tersusun seperti dibawah ini:5. Sampai sini antara objek satu dengan yang lain masih terpisah. Supaya susunan gambar menjadi satu Group, block seluruh gambar segi enam tersebut dengan cara drag dari sisi atas sebelah kiri gambar ke sisi bawah sebelah kanan gambar. Selanjutnya tekan CTRL+G.6. Masih pada segi enam, tekan tombol P pada keyboard untuk membuat posisi objek menjadi center.7. Block keseluruhan objek, lalu klik Intersect.8. Seret sisa segi enam kepinggir, lalu Delete.9. Pada toolbar klik Effect > Lens (ALT+F3), lalu pada sidebar sebelah kanan Pilih Custom Map Color dan Direct Palette.10. Muncul hasilnya, lalu tambahkan efek bayangan pada sisi bawah bola. Gunakan Drop Shadow Tool lalu klik satu kali pada bola, selanjutnya tepat di sisi bawah bola drag mouse anda hingga tercipta hasil seperti dibawah ini:Demikian cara Membuat Bola 3D Dengan CorelDraw X4, selanjutnya silahkan custom dengan kreasi sesuai selera anda. Saya yakin hasilnya pasti akan lebih bagus dari pada yang ada di tutorial ini. Membuat Bola 3D Dengan CorelDraw X4 – untuk mengingat mata kuliah praktikum desain grafis pada awal semester yang sudah 3 tahun berlalu pad... Read More
Membuat Animasi Foto Slide Show Dengan Photoshop CS3 Sunday, 31 March 2013 Membuat Animasi Foto Slide Show Dengan Photoshop CS3 – untuk membuat animasi slide show sebenarnya terdapat banyak cara untuk membuatnya, akan tetapi pada pembahasan kali ini saya akan mencoba untuk membahas tentang membuat animasi slide show menggunakan software grafis yang sudah tidak asing di telinga setiap user PC.Cara membuat animasi slide show dengan menggunakan photoshop cs3 ini langkahnya tidak terlalu rumit dan sangat mudah dilakukan karena prosesnya pun sangat ringkas dan sederhana. Walaupun saya bukan basisnya untuk berkarya grafis namun tidak salah apabila selagi ada kesempatan untuk belajar yang belum pernah saya lakukan agar dapat saya sharing kepada yang mungkin juga membutuhkan. Maka dari itu mari kita mulai tutorialnya tentang cara Membuat Animasi Foto Slide Show Dengan Photoshop CS3.1. Langkah pertama buka lembar area kerja baru photoshop, Widht: 400px dan Height: 280px.2. Kemudian klik Gradient Tool dan ubahlah pengaturannya seperti pada gambar dibawah kemudian klik OK.3. Selanjutnya drag pada canvas dari atas kebawah hingga menjadi seperti gambar berikut ini.4. Klik Custom Shpe Tool lalu pilih Arrow 9, kemudian klik Create New Layer lalu pada canvas klik tombol mouse dan tahan lalu seret hingga seperti pada gambar dibawah. Lalu Duplicate Layer dengan tekan CTRL+J kemudian ubah letak gambar, sesuaikan seperti pada gambar dibawah.5. Buka gambar yang akan dijadikan slide show, pada tutorial ini saya menggunakan 7 foto wanita cantik (anda bisa menggunakan gambar lain). Kemudian masukan foto hingga menjadi 6 Layer baru dengan letak foto yang bertumpukan.6. Kemudian klik Window lalu Animation.7. Pada Frame Delay Time klik kanan lalu ubah menjadi 2.0 second.8. Selanjutnya klik Duplicate Select Frame.9. Kemudian disable semua layer foto 2-6 (hilangkan tanda mata disebelah layer) dan aktifkan layer foto 1.10. Selanjutnya klik lagi Duplicate Select Frame lalu disable layer foto 1 dan aktifkan layer foto 2, sesudahnya disable layer foto 2 dan aktifkan layer foto 3, begitu juga seterusnya hingga sampai layer foto 6.11. Jika Sudah, tekan Play untuk menjalankan Frame.12. Untuk menyimpannya, klik File lalu klik Save for Web & Device.13. Selanjutnya pada Preset pilih mode GIF 32 Dithered, kemudian klik Save.14. Selesai dan lihat hasilnya.Tutorial Membuat Animasi Foto Slide Show Dengan Photoshop CS3 ini hanyalah sebagai contoh gambaran saja, saya yakin anda bisa membuat yang lebih baik lagi dari contoh ini. Silahkan lakukan langkah-langkah diatas dan kembangkan sebagus mungkin sesuai keinginan anda. Membuat Animasi Foto Slide Show Dengan Photoshop CS3 – untuk membuat animasi slide show sebenarnya terdapat banyak cara untuk membuatnya, a... Read More
Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4 Tuesday, 25 December 2012 Saya sengaja memberi judul Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4 karena CorelDraw yang sudah saya install pada PC saya menggunakan CorelDraw X4, sebenarnya tidak menggunakan Software CorelDraw X4 juga tidak apa-apa, karena Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw bisa menggunakan Software CorelDraw Versi berapa saja. Namun berhubung Software CorelDraw yang sudah terinstall di PC saya adalah CorelDraw X4 jadinya saya membuat tutorial ini menggunakan Software CorelDraw X4. Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4 sengaja saya posting untuk menyambut datangnya tahun baru yang sebentar lagi akan tiba waktunya (kalau belum kiamat bro). Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4 adalah sebagian cara dari cara-cara lain yang berkaitan dengan Cara Membuat Kalender Otomatis, namun sebenarnya masih banyak cara-cara lain untuk membuat calender secara otomatis. Okelah langsung saja berikut Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4 :1. Buka CorelDraw pada PC/Laptop anda.2. Kemudian pada Menu Bar, klik menu Tool > Macros > Run Macro.3. Selanjutnya muncul kotak dialog, pada kotak dialog tersebut pilih CalenderWizard(CalenderWizard.gms.) kemudian klik Run.4. Muncul kotak dialog seperti gambar dibawah, kemudian aturlah sesuai keinginan anda.Year adalah tahun pada kalender yang akan anda buat, jika anda ingin membuat kalender pada semua bulan (setahun full) maka klik All.Language adalah pilihan bahasa yang akan anda gunakan dalam kalender. Untuk bahasa indonesia tidak tersedia, namun anda bisa membuatnya dengan klik New.Layout adalah untuk memilih template kalender. Pilihlah sesuai keinginan anda.Untuk pengaturan lain-lain bisa anda sesuaikan sendiri.Sebagai contoh saja, saya atur tampilanya hingga menjadi seperti gambar dibawah ini:5. Jika anda telah selesai melakukan semua pengaturannya, silahkan klik Generate. Lalu akan muncul kotak dialog, klik OK setelah itu klik Close.6. Maka jadilah hasil dari kalender yang sudah anda buat, seperti gambar dibawah ini:Selanjutnya silahkan anda kreasikan sendiri sesuai keinginan anda dengan memasukan gambar, memberi tulisan, dll.Sekian tentang Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4, semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Saya sengaja memberi judul Cara Membuat Kalender Otomatis Pada CorelDraw X4 karena CorelDraw yang sudah saya install pada PC saya mengguna... Read More